Akhir-akhir ini saya lumayan suka nonton film-film Indonesia. Hehe.. gag tau ini karena lagi trend atau karena memang film-nyah bagus? Ntah deh! Kemaren nonton Alexandria bareng anak-anak GraPhari Selecta Medan, sekaligus nraktir mereka. Nah, waktu nonton Garasi saya nonton bareng anak – anak Garaz.
Garasi The Movie adalah film tentang betapa struggle nya band-band Indie dikota kembang Bandung untuk nunjukin kepiawaiannya. Salah satunya adalah band yg namanya Garasi. Nama Garasi dicomot karena mereka biasa latihan digarasi-nya Aga.
Garasi ambil alur cerita tentang musik, persahabatan, dan cinta. It’s all about love. Dalam film yang disutradarai Agung Sentausa, Fedi bermain sebagai Aga. Dikisahkan Aga membentuk band bernama Garasi bersama Awan dan Gaia. Awan adalah sahabat Aga sejak kecil. Sedangkan Gaia ditemukan Aga ketika ia menonton penampilannya di sebuah acara. Sejak pertama melihat, Aga sudah suka dengan vokal gadis yang selalu berpenampilan gothic itu.
Ceritanya sederhana tapi acap dijumpai disekitar kita atau jangan-jangan temen-temen pernah ngalamin atau ngerasa sama nasibnya dengan band Garasi ini. sukses tidak semulus membalikkan telapak tangan.. sukses di-titi setapak demi setapak Banyak artis-artis pendukung ekot wara-wiri juga dilayar. Iwa K, anak-anak PAS Band, Ujo P-Project, Andi RiF sedang dikusuk Kikan Coklat di toko D’Lawas.
Dan kasih aplause buat Miles Films karena jeli menangkap suasanan anak band dan menghadirkannya dalam sebuah film sederhana tapi berbobot. Menurut kamu bagaimana? Eh, atau belum nonton yah?
Sebuah film tentang musik Indie..
Bobby Gunawan Wijaya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar